laman

Rabu, 27 November 2013

Lomba Perpustakaan Tingk. Prov. Jatim Bag. II

      Setelah dua minggu yang lalu tim perpustakaan Kelurahan Semolowaru, berhasil menyampaikan paparan dan presentasi yang menarik dan sangat menawan dihadapan para dewan juri di Kantor Badan Perpustakaan dan Kearsipan Pemerintah Provinsi Jawa Timur, sekarang saatnya menjalani penilaian lapangan yaitu para juri melihat langsung keadaan di lapangan dan membuktikan yang disampaikan saat pemaparan dengan kondisi di lapangan. Terlihat semua sudah begitu siap dan penuh percaya diri menyambut penjurian hari ini.
      Kelompok Tani Elok Mekar Sari turut mendukung Perpustakaan Kelurahan Semolowaru dalam mengikuti Lomba Perpustakaan Tahun 2013 Tingkat Provinsi Jawa Timur dengan menggelar produk unggulan yang merupakan hasil olahan ibu -ibu Kelompok Tani Elok Mekar Sari. Selain itu juga memamerkan baglog jamur tiram yang sudah muncul kelopak jamurnya yang lebar dan tebal, kami juga menjual hasil panen jamur tiram mentah dan segar. Produk yang paling sensasional dan bikin penasaran untuk dilihat dan dicicipi orang adalah peyek jangkrik buatan Bu Andamarie. Ide membuat produk tersebut muncul setelah kami mulai berbudidaya jangkrik dan kebetulan harus mengikuti Lomba Pahlawan Ekonomi Tahun 2013, Bulan Nopember kemarin.Ternyata produk baru Kelompok Tani Elok Mekar Sari ini, sangat diapresiasi orang, hal ini ditandai dengan selalu adanya pesanan peyek jangkrik bahkan sampai dibawa ke Jakarta. Duh...bangganya tak terkira, sungguh tak bisa digantikan oleh apapun.
       Rombongan tim juri sudah memasuki halaman Kelurahan Semolowaru dan langsung disambut oleh Bapak Lurah Semolowaru yaitu Bapak Sumali, SH beserta staff Kelurahan Semolowaru dan anak - anak Sekolah Dasar yang menggerakkan bendera kecil ditangan sambil menyanyikan lagu - lagu nasional juga PKK Kelurahan Semolowaru dan berbagai Kelompok Kegiatan yang ada di Kelurahan Semolowaru termasuk Kelompok Tani Elok Mekar Sari, semua berderet di kiri dan kanan jalan menuju ke tempat duduk juri. Satu persatu acara penyambutan dewan juri sudah disuguhkan begitu meriah dan gempita dan dilanjutkan sambutan - sambutan mulai dari Bapak Lurah Semolowaru sampai ketua dewan juri. Sesudah semua acara seremonial usai, dilanjutkan penjurian di lapangan yaitu ke perpustakaan Kelurahan Semolowaru dan diteruskan untuk meninjau bermacam stan UKM dan Kelompok Tani yang ada di Kelurahan Semolowaru.
      Perpustakaan Kelurahan Semolowaru, sudah sangat maju karena semua buku sudah tertata rapi di rak - rak buku, fasilitas menggunakan komputer dan internet gratis serta ada ruang pamer berbagai kerajinan yang dibuat oleh ibu - ibu UKM se Kelurahan Semolowaru, juga melayani pembuatan kartu anggota perpustakaan yang bisa cepat selesai. Suasananya memang demikian tenang apalagi ditunjang ruangan yang begitu lapang dan semua buku sudah tertata secara apik, pengunjungpun dibuat betah berlama - lama di dalam ruang perpustakaan karena mereka merasa nyaman dan banyak pilihan bacaan yang bisa menambah wawasan dan kepandaian semua pembacanya. Setelah puas meninjau ruangan perpustakaan, penilaianpun dilanjutkan dengan melihat satu persatu stan UKM dan Kelompok Tani yang berderet di depan pintu gerbang Kelurahan Semolowaru. Saya dan Bu Eddy, kalau ada urusan di Kelurahan Semolowaru pasti singgah sebentar di perpustakaan, untuk membaca ataupun meminjam buku seputar cara budidaya jamur ataupun ikan nila juga buku tentang cara mengolah jamur juga buku favorit saya yaitu buku biografi tokoh - tokoh terkenal.  
  Begitu keingintahuan para juri tentang kondisi sebenarnya di lapangan terjawab dengan sangat memuaskan, mereka segera berpamitan karena masih ada tugas yang lain. 
       Dan semua berharap Perpustakaan Kelurahan Semolowaru, bisa mewakili Provinsi Jawa Timur ditingkat Nasional.  

 Acara Technical meeting di Kelompok Tani Elok Mekar sari
                              Pembagian kaos kuning baru untuk tampil di lomba besok

                                                     Jam 04.30 WIB di Kumbung Jamur

                                 Pembuatan Kartu Anggota Perpustakaan, yang sangat cepat

                           
                      

                                       Bapak Lurah Semolowaru, yang selalu merakyat
                                         Tali Asih dari Kelompok Tani Elok Mekar Sari
      Kelurahan Semolowaru ternyata sangat mengapresiasi bingkisan parcel kami, baik dari segi bentuknya yang unik, tatanan yang sangat menarik dan terutama isinya adalah produk unggulan Kelompok Tani Elok Mekar Sari yang diolah oleh ibu - ibu anggota Kelompok Tani Elok Mekar Sari. Untuk itulah, kami menerima pesanan lagi sebanyak 10 parcel untuk dibawa ke Istana Negara. Parcel tersebut berisi peyek jangkrik, peyek bayam, peyek kacang, peyek udang grago, abon jamur, permen rumput laut, coklat rumput laut, dodol rumput laut dan sumpia lele serta sumpia sapi. Semua harus siap dalam waktu sehari karena pada tanggal 2 Desember 2013, parcel tersebut sudah harus berada di Istana Negara.
      Perasaan kami jelas tak karuan apalagi saya memberi tahu ibu - ibu secara langsung bahwa ada pesenan parcel berisi produk olahan kami yang akan dibawa ke Istana Negara, seketika ada yang menitikkan air mata haru bahkan ada yang menangis sesenggukan, sedangkan saya hanya bisa bergumam lirih : ' Gusti Allah Ora Sare ', DIA selalu mengetahui apa yang kita perbuat dan lakukan di dunia ini dan akan memberikan balasan yang tepat pada kita.   
      Sebuah kado yang paling indah menjelang usia kelompok Tani Elok Mekar Sari yang kedua pada Bulan Desember ini.